BANYUWANGI | B-news.id - Memasuki hari ke 21 bulan ramadhan 1444, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Banyuwangi melalui Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Singojuruh mendistribusikan ratusan paket sembako untuk warga yang kurang mampu.
Ratusan paket sembako itu dibagikan bersama pengurus ranting PAC PDI Perjuangan Singojuruh kepada warga 11 desa di wilayah Kecamatan Singojuruh, Selasa sore (11/04/2023).
Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Singojuruh Hariyanto mengatakan, pembagian paket sembako tersebut dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga kurang mampu di wilayahnya sembari menunggu waktu berbuka.
"Kegiatan kita hari ini adalah mendistribusikan paket sembako dalam rangka menjalin silaturahmi bersama warga yang membutuhkan, sambil ngabuburit mas," ujar Ketua PAC Singojuruh.
Lebih lanjut Hariyanto menjelaskan, sejumlah ratusan paket sembako yang dibagikan ini juga merupakan bentuk upaya untuk meringankan kebutuhan pokok warga yang kurang mampu.
"Ada sekitar 110 paket sembako yang kita distribusikan dengan harapan semoga dapat meringankan kebutuhan pangan pokok bagi warga yang membutuhkan," terangnya.
Hariyanto menambahkan, pendistribusian paket sembako ini sesuai arahan ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Banyuwangi I Made Cahyana Negara, bahwa harus dibagikan kepada warga yang kurang mampu dan kaum dhuafa.
"Sesuai arahan yang diberikan oleh pak ketua, bahwa paket sembako ini harus dibagikan kepada yang benar-benar membutuhkan serta kaum dhuafa," pungkasnya.
Adapun paket sembako yang dibagikan berisi beberapa bahan pangan pokok antara lain 2,5 Kg beras, 1 botol minyak goreng, 1 renteng teh dan kopi, 5 bungkus mie instan serta gula. (irw)
Editor : Zainul Arifin