KOTA MOJOKERTO l B-news.id - Setelah lolos menjadi peserta pemilu, Partai Perindo Kota Mojokerto tancap gas dengan mengintensifkan rapat konsolidasi dan koordinasi internal.
Ketua Perindo Kota Mojokerto Muhtadi Abdullah yang ditemui B-news.id di kantor Perindo Kota Mojokerto, Jalan Taman Siswa, mempunyai target 3 kursi anggota DPRD Kota Mojokerto."Kami lagi mengintensifkan konsolidasi agar pada pemilu 2024 dapat 3 kursi di DPRD Kota Mojokerto," jelasnya.
Menurut pemuda yang punya banyak pengalaman organisasi, praktisi Informasi Teknologi (IT) dan dunia pendidikan,"pemilu 2024 ini, saya bersama jajaran DPD hingga DPP akan all out untuk memenangi pemilu dengan mendudukkan kader Perindo di kursi parlemen," ujarnya dengan penuh semangat.
Dia menjelaskan, minimal ada 1 kader Perindo di masing-masing Daerah Pemilihan terpilih menjadi anggota DPRD Kota Mojokerto. Jadi target partai Perindo Kota Mojokerto ada 3 kursi," jelasnya.
Bapak satu anak ini melanjutkan, tidak ada program kegiatan yang wah untuk menarik simpati masyarakat seperti 5 tahun lalu, tapi akan kita optimalkan kerja caleg dan partai untuk mendulang suara,"Kami punya kader potensial yang sudah mendaftar menjadi bakal caleg melalui partai Perindo," pungkasnya. (eko)
Editor : Zainul Arifin