SIDOARJO | B-news.id - Kredit macet program Dana Bergulir untuk pelaku usaha (UKM) di Kabupaten Sidoarjo, mencapai belasan miliar rupiah. Kredit macet tersebut berada di beberapa OPD yang ditangani Bank Jatim selaku pihak penyalur kredit sekaligus yang mencairkan.
Erna Kusumawati, Kabid UKM Dinkop Sidoarjo saat dikonfirmasi terkait dana bergulir yang macet tidak menjawab secara tegas dan seolah mengakuinya, namun pihaknya tidak bisa berbuat banyak.
Ia mengatakan, tugas Dinas Koperasi hanya memberikan sosialisasi kepada masyarakat, terutama pelaku usaha yang ingin menambah modal usaha. Sedangkan yang menyetujui pengajuan tersebut dilakukan oleh tim seleksi dan verifikasi ditangani langsung oleh Bank Jatim.
"Kami dari Dinas Koperasii hanya memberikan sosialisasi saja, sedangkan teknisnya mulai dari pengajuan, verifikasi dan pencairannya sampai penyeleksinya ditangani oleh pihak Bank Jatim. Saat itu memang banyak yang mengajukan, namun tidak semuanya disetujui, itu yang menyeleksi dari pihak Bank Jatim," kata Erna, saat dikonfirmasi wartawan B-news.id di kantornya, Selasa, (2/8/2O22).
Seperti yang pernah ditulis sebelumnya, bahwa Dana Bergulir Pernkab Sidoarjo mengalami kemacetan dari pelaku UKM karena tidak bisa mengangsur yang mencapai Rp 11 miliar.
Para pencari kredit (pelaku UKM), ada di beberapa Dinas, namun untuk yang nenyrkeksi kelayakan mendapat kucuran kredit ditentukan oleh tim verifikasi dari Bank Jattim. Sementara, pihak Bank Jatim Sidoarjo belum berhasil dikonfirmasi. (za)
Editor : Redaksi