PT PLN NP UP Gresik Peringati HAN 2024 Dengan Happy and Healthy Green Generation

b-news.id
Peringatan Hari Anak Nasional PT PLN NP UP Gresik bersama anak anak di Kelurahan Gending. (Ist) 

PT PLN NP UP Gresik Peringati Hari Anak Nasional 2024 Dengan Happy and Healthy Green Generation

GRESIK | B-news.id - Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) yang dilaksanakan setiap tanggal 23 Juli menjadi momen untuk membangkitkan kepedulian dan partisipasi seluruh masyarakat Indonesia dalam pemenuhan hak anak. 

Baca juga: PLN UPT Gresik Peduli Anjal Terminal Gubernur Suryo Gresik

Dalam melaksanakan program pengembangan komunitas (community development) di Pilar Sosial Kemasyarakatan, PT PLN Nusantara Power UP Gresik memiliki perhatian khusus tentang pemberdayaan kelompok perempuan, peningkatan kesejahteraan anak, dan aksesibilitas kelompok rentan lainnya.

Maka PLN Nusantara Power merealisasikan Program Pemberdayaan Masyarakat dengan nama ASA BERGENDING (Aman Sehat Berdaya Perempuan Gending). 

Program ini memberikan ruang bagi perempuan untuk berdaya serta memiliki kompetensi yang unggul dalam berbagai sektor seperti pengelolaan lingkungan, peningkatan ekonomi melalui UMKM serta pemanfaatan limbah secara kreatif menjadi produk unggul dan bernilai guna.

Selain itu program ini mendukung upaya peningkatan kualitas relawan kader posyandu, peningkatan khazanah pengetahuan orang tua terkait gizi dan pengasuhan anak demi menumbuhkan generasi cemerlang menuju Indonesia Emas.

“Hari ini peringatan Hari Anak Nasional Tahun 2024, PT PLN Nusantara Power UP Gresik melaksanakan di Kelurahan Gending dengan 3 sub kegiatan dengan satu tema yaitu Happy and Healthy Green Generation. Kami berharap kegiatan yang kita laksanakan mampu berkontribusi untuk mewujudkan generasi masa depan yang Bahagia sehat dan cinta pada lingkungannya,“ tegas M Dimas Mucharomi, Assistant Manager PT PLN NP UP Gresik .

Sub kegiatan pertama yaitu Senam Pancasila Bersama 50 siswa dari 3 sekolah dasar di Kecamatan Kebomas. Sub kegiatan kedua adalah Pelatihan Pemenuhan Gizi Keluarga bekerjasama dengan dokter dan Ahli Gizi dari RS Semen Gresik dengan 70 orang peserta. 

Sub kegiatan ketiga adalah Kampung Edutaintment di 3 titik yaitu Bank Sampah Candrawati, Kebun Pangan Lokal (Bungalo) Lestari, dan Kreasi Eco Enzyme. 

Di Pos Bank Sampah Candrawati, para siswa belajar tentang jenis sampah, pemilahan sampah anorganik dan praktek pembuatan kompos dari sampah rumah tangga. 

Di Pos Bungalo Lestari, peserta belajar tentang jenis sayuran dan praktek menyemai benih sayuran pada media tanam. 

Dan di Pos Kreasi Eco Enzyme, peserta belajar praktek pemanfaatan limbah jelantah dan eco enzyme menjadi sabun. 

 Sekretaris Kecamatan Kebomas, Hidayatul Muslimah, menyatakan “ Pemerintah Kecamatan Kebomas mendukung penuh kegiatan yang diinisiasi oleh PLN NP di Kelurahan Gending. Anak yang sehat lahir dan tumbuh di tengah keluarga yang sehat. Keluarga yang sehat juga didukung penuh oleh seorang ibu yang bahagia. Kami sangat mengapresiasi seluruh kader Gending. Semoga para kader dapat terus menularkan semangatnya dan memberikan manfaat untuk sekitarnya,” paparnya.

Acara Peringatan Hari Anak Nasional di Kelurahan Gending ini juga dihadiri oleh Kepala Bidang Perlindungan Perempuan Anak Pengarusutamaan Hak Anak, Sri Yoeni Ambarwati, yang juga mengingatkan kembali hak anak melalui Tepuk Hak Anak, dimana antara lain Hak Hidup, Tumbuh Kembang, Perlindungan, dan Partisipasi. 

“Pemerintah Kabupaten Gresik telah mengeluarkan Perda No 6 Tahun 2019 tentang Sistem Penyelenggaraan Perlindungan Anak. Dalam peraturan tersebut jelas disebutkan bahwa anak adalah seseorang yang belum berusia 18 (delapan belas) tahun, termasuk anak yang masih dalam kandungan. Hak anak adalah bagian dari hak asasi manusia, yang wajib dijamin, dilindungi, dan dipenuhi oleh orang tua, keluarga, masyarakat, negara, pemerintah, dan pemerintah daerah.  (ali)

 

 

Editor : Zainul Arifin

Daerah
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru