KOTA MOJOKERTO | B-news.id - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Perindo Kota Mojokerto Muhtadi Abdullah, SE, S.Kom, MM memimpin secara langsung pendaftaran 25 Bacaleg Perindo pada Pemilu 2024 di Kantor KPU Kota Mojokerto, Jumat (12/5/2023).
Partai Perindo diterima langsung oleh Ketua KPU Kota Mojokerto Saiful Amin beserta 4 Komisioner lain pada urutan ke-8 penerimaan Bakal Calon Anggota Legislatif anggota DPRD Kota Mojokerto pada Pemilu 2024, yang berlangsung mulai 1 hingga 14 Mei 2023.
25 Bacaleg Perindo tersebut terdiri dari Daerah Pemilihan Magersari 11 Bacaleg, Daerah Pemilihan Prajuritkulon 7 Bacaleg, dan 7 Bacaleg untuk Daerah Pemilihan Kranggan. Setelah diperiksa kelengkapan administrasi oleh Ketua divisi teknis Penyelenggaraan Pemilu Tri Widya Kartikasari, Partai Perindo melakukan konferensi pers di ruang yang telah disediakan.
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu 2024 Tri Widya Kartikasari dibantu staf Sekretariat KPU Kota Mojokerto memeriksa kelengkapan administrasi Bacaleg Perindo Kota Mojokerto. (ram)
Ketua DPD ll Perindo Kota Mojokerto Muhtadi Abdullah menjelaskan bahwa Bacaleg Partai Perindo dari berbagai kalangan mulai dari politisi senior, purnawirawan Polri hingga milenial.
"Bacaleg harus turun ke lapangan, sapa masyarakat, jangan hanya titip nama. Saya berharap Bacaleg bisa berkontestasi dan berkompetisi secara sehat, jangan sampai saling sikut di lapangan," tegasnya.
Menurut Muhtadi Partai Perindo Kota Mojokerto setidaknya memiliki satu fraksi atau 4 kursi pada DPRD Kota Mojokerto,"Semoga kita mendapatkan keberkahan hari Jumat ketika mendaftarkan 25 Bacaleg Perindo Kota Mojokerto," tambahnya. (ram)
Editor : Zainul Arifin