BANYUWANGI | B-news.id - Bertepatan dengan peringatan hari Kartini, Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Prof. Dr. Megawati Soekarnoputri mengumumkan calon presiden (Capres) dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.
Megawati Soekarnoputri mendeklarasikan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sebagai Capres dari PDI Perjuangan untuk Pilpres 2024 mendatang melalui rapat DPP PDIP ke-140, Jumat (21/4/2023) pukul 13.45 Wib.
Rapat DPP PDIP ini dihadiri langsung oleh Presiden RI Joko Widodo, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPR-RI, Puan Maharani, Sekretaris Kabinet, Pramono Anung Serta putra kedua Megawati, Prananda Prabowo dengan mengambil tempat di istana Batu Tulis, Bogor.
Megawati mengatakan, bahwa apa yang diputuskan hari ini telah melalui sebuah kontemplasi dan proses panjang setelah memikirkan, melihat, dan mencermati apa yang menjadi harapan rakyat, serta memohon petunjuk kepada Allah SWT.
"Dengan mengucap, Bismillahirrahmanirrahim, menetapkan saudara Ganjar Pranowo, sekarang adalah Gubernur Jawa Tengah, ditingkatkan penugasannya sebagai calon presiden Republik Indonesia dari PDI Perjuangan," ucap Megawati dalam rapat yang digelar secara daring ini.
Dalam kesempatan tersebut Megawati juga menginstruksikan kepada tiga pilar partai yaitu struktural partai, petugas partai yang duduk di eksekutif maupun legislatif, baik itu di dalam maupun luar negeri untuk memenangkan pemilu 2024 melalui perintah harian.
"Tiga pilar partai ini, saya perintahkan, sebagai ketua umum partai, untuk segera bergerak dan bekerja keras, turun ke bawah menyapa akar rumput memenangkan pemilu tahun 2024," tegasnya.
Pada kesempatan yang sama, Ganjar Pranowo dalam pidatonya mengatakan, keputusan yang diambil oleh Ketua Umum adalah keputusan yang melalui proses yang sangat panjang dan tugas yang diterimanya bukanlah tugas yang mudah.
"Saya mendapatkan penugasan ini sebagai kader partai dan InshaAllah saya akan berjuang dengan baik sebagai calon presiden Republik Indonesia," tegas Ganjar
Sementara itu di lain tempat, Ketua DPC PDIP Kabupaten Banyuwangi, I Made Cahyana Negara, menyambut gembira keputusan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan tersebut.
Saat dimintai pendapatnya terkait pendeklarasian Ganjar Pranowo sebagai Capres di Pilpres 2024, I Made menyebut keputusan itu sangat tepat sebab sesuai dengan harapan masyarakat Indonesia.
"Bu Mega memang sangat luar biasa, beliau itu bila memutuskan sesuatu pasti dengan sikap yang tenang dan selalu pada saat yang tepat, terlebih keputusan ini memang sesuai dengan harapan masyarakat," ungkapnya pada awak media. (irw)
Editor : Zainul Arifin