BOJONEGORO | B-news.id - Pengurus E -Sports Indonesia (ESI) cabang Bojonegoro langsung merapatkan barisan di internal pengurus dan turun gunung untuk mencari atlit terbaik persiapan Porprop tahun 2023, demikian disampaikan Ketum ESI Bojonegoro, Aris Yulianto. Rabu (12/10).
"SK dari pengprp sudah ditangan, pelantikan dan atau pengukuhan sudah dilakukan, sehingga kita bergerak itu semakin mantap dan yakin, saat ini kita persiapan untuk mengirimkan atlet terbaik untuk Porprop 2023, dan minimal bawa pulang 1 medali emas ditambah medali perak dan perunggu," terang Aris.

Tim dari Bojonegoro saat mendapat medali perunggu di Porprop Jember. (Ist)
Harapan dari Ketum ESI Bojonegoro ini tidak terlalu muluk muluk, Pasalnya, saat gelaran Porprop VII di Jember, nomor PUBG mendapat medali perunggu, sementara nomor Mobile Legend hanya pada urutan ke 4.
Bulan Mei 2022 lalu sukses menggelar Liga Kacabdin 2022 yang diikuti semua sekolah negeri dan swasta tingkat SMA se Kabupaten Bojonegoro, dengan mempertandingkan 3 nomor, dan pesertanya PUBG :25 tim, Mobile Legend : 34 tim, Free Fire : 35 tim.
"Dalam waktu dekat, kita akan gelar turnamen baik skala besar atau sedang. Selain untuk mengasah kemampuan player dan tim, juga mencari bibit baru, dan target minimal bawa pulang 1 medali emas plus medali yang lain, " pungkas Aris. (ali)
Editor : Zainul Arifin