SURABAYA |B-news.id – Di momentum Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77,
DPRD Kota Surabaya berkomitmen untuk terus mengawal agenda kerakyatan. Hal ini untuk mendukung penuh upaya bersama agar bangsa ini, khususnya bisa makin berdaya, pasca dua tahun dilanda pandemi covid-19.
HUT RI ke-77 tahun 2022 yang mengusung tema 'Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat' akan menjadi pemicu DPRD Kota Surabaya untuk turut menjadikan Surabaya untuk bangkit. Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono mengatakan pihaknya mengajak semua komponen bergotong-royong membangun Kota Surabaya.
Mewakili DPRD Kota Surabaya pihaknya mengucapkan Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77. “Selamat merayakan dengan penuh khidmat dan kegembiraan," ujar Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono seusai mengikuti upacara HUT Kemerdekaan, di Balai Kota Surabaya, Rabu (17/8/2022).
Dalam upacara itu, seluruh Pimpinan DPRD hadir bersama seluruh Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah). Selain Ketua DPRD Kota Surabya Adi Sutarwijono, hadir pula tiga Wakil Ketua DPRD Surabaya, yaitu Laila Mufidah dari Partai Kebangkitan Bangsa, A Hermas Thony dari Partai Gerindra, dan Reni Astuti dari Partai Keadilan.
Adi Sutarwijono yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya itu menegaskan tema Kemerdekaan tersebut adalah tema yang kontekstual dengan kondisi masyarakat sekarang ini.Dimana pada awal Agustus di Kota Surabaya sudah bergeliat aneka kegiatan menyambut momen peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77.
“Berbagai lomba digelar, diikuti anak-anak hingga orang tua dengan gembira. Tugas bangsa ini adalah merawat dan mengisi kemerdekaan dengan berkarya dan berkreasi di bidangnya masing-masing,”tegasnya.
Sebelum upacara HUT RI, pada 16 Agustus malam, semua kampung di Surabaya menggelar tasyakuran di tempat masing-masing yang dihadiri warga kampung. Mereka terlihat guyub dan rukun. Sedangkan mengenai pemulihan di semua sektor kehidupan, terutama kehidupan ekonomi rakyat, terus dipacu untuk tumbuh, terutama untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Pihak DPRD Kota Surabaya saat ini sudah menuntaskan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2023 pada Aguatus ini. Dimana KUA PPAS akan menjadi acuan Rancangan APBD tahun 2023.
Tercatt untuk APBD Surabaya diproyeksikan Rp 11,2 triliun atau naik hampir Rp 1 triliun dari APBD 2022 yang senilai Rp Rp 10,3 triliun. KUA PPAS 2023 sudah ditetapkan pada 12 Agustus 2022, antara DPRD dan Wali Kota Eri Cahyadi, dalam rapat paripurna DPRD Kota Surabaya. (hum)
Editor : Redaksi