DPUBM Kabupaten Malang Pastikan Jalan Siap Digunakan Pemudik Saat Lebaran 2025

avatar Ahmad Syaifudin
Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang kebut perbaiki infrastruktur jalan menyambut Hari Raya Idul Fitri, sehingga perjLan penudik, aman dan nyaman dalam berkendara. (ist)
Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang kebut perbaiki infrastruktur jalan menyambut Hari Raya Idul Fitri, sehingga perjLan penudik, aman dan nyaman dalam berkendara. (ist)

MALANG | B-news.id - Petugas dari Dinas PU Bina Marga Kabupaten Malang saat melakukan perbaikan infrastruktur jalan di Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang.

DPUBM Malang memastikan jalan di Kabupaten Malang nantinya siap digunakan dan dilalui dengan nyaman saat momentum Lebaran Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. 

Baca Juga: Kapolri Prediksi Puncak Arus Balik Lebih Tinggi Dibanding Arus Mudik

Kepala DPUBM Kabupaten Malang Khairul Isnadi Kusuma menyampaikan,  sesuai dengan arahan Bupati Malang HM. Sanusi, pihaknya saat ini tengah melakukan percepatan terhadap preservasi maupun peningkatan jalan dalam menyambut momentum libur dan mudik Idul Fitri 1446 Hijriah. 

"Atas arahan Bapak Bupati Malang HM. Sanusi untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri serta arus mudik agar dilakukan percepatan terhadap preservasi maupun peningkatan jalan demi menjaga kemanan dan kenyamanan pengguna jalan serta kelancaran arus lalu lintas," ungkap pria yang akrab disapa Oong itu kepada B-news.id, Senin (24/03/2025). 

Oong mengatakan,  DPUBM Kabupaten Malang telah melakukan beberapa perbaikan dan peningkatan jalan di beberapa ruas utama yang menghubungkan jalan antar kabupaten/kota, jalan penghubung antar kecamatan, jalan penghubung antardesa dan jalan penghubung antarpusat pertumbuhan ekonomi lokal serta akses menuju destinasi wisata. 

Baca Juga: Polairud Polres Jember Tingkatkan Patroli Kawasan Wisata Pantai Saat Lebaran

"Penanganan yang dilakukan antara lain rehabilitasi jalan dengan hotmix AC-WC, peningkatan jalan dengan pengecoran maupun pelebaran serta kegiatan tutup lubang atau sapu lubang (salob)," kata Oong. 

Terkait dengan persentase jalan yang sudah diperbaiki, Oong mengaku bahwa saat ini DPUBM Kabupaten Malang sedang dihitung.

Namun, pada intinya, DPUBM Kabupaten Malang akan terus melakukan perbaikan jalan, jembatan, drainase maupun penerangan jalan secara bertahap hingga akhir tahun anggaran. 

Baca Juga: Sambut Idul Fitri Polda Jatim Laksanakan Sholat Id dan Gelar Halalbihalal

"Kami berharap agar pengguna jalan khususnya di wilayah Kabupaten Malang merasa nyaman, aman dalam aktivitas selama Bulan Suci Ramadan dan menyambut Hari Raya Idul Fitri serta lancar bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabat," ucap Oong. 

Sementara itu, Kepala Bidang Peningkatan jalan dan jembatan DPUBM Kabupaten Malang menambahkan,  di tahun 2025 ini momen lebaran Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah berlangsung pada triwulan pertama berjalannya anggaran. Sehingga hal itu juga memacu DPUBM Kabupaten Malang untuk melakukan pekerjaan di awal tahun.(*)

Berita Terbaru