Mas Pj Berangkatkan Jalan Sehat HUT Kota Mojokerto Ke-106 Sambil Sosialisasi Gempur Rokok Ilegal 

avatar b-news.id
Ribuan warga memadati garis start Jalan Sehat Hari Jadi Kota Mojokerto Ke-106. (eko)
Ribuan warga memadati garis start Jalan Sehat Hari Jadi Kota Mojokerto Ke-106. (eko)

KOTA MOJOKERTO | B-news.id - Jalan Sehat dalam rangka hari jadi Kota Mojokerto ke-106 diberangkatkan oleh Pejabat (Pj) Wali Kota Mojokerto. Dengan hitungan mundur 3, 2, 1 dan pengibaran bendera start tanda dimulainya jalan sehat pagi ini, Minggu (16/6). Dengan mengambil titik start dan fikish di depan GOR Seni Majapahit Jalan Gajah Mada Kota Mojokerto. 

Kegiatan ini turut dihadiri pula Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, jajaran Forkopimda Kota Mojokerto, Sekretaris Daerah Kota Mojokerto, jajaran pejabat di lingkup Pemkot Mojokerto serta ribuan warga masyarakat sekitar Kota Mojokerto. 

Baca Juga: Blitar Menenun Kebhinnekaan di Jalan Sehat HAB ke-80: 20 Ribu Warga Melangkah dalam Damai

Jalan Sehat Hari Jadi Kota Mojokerto Ke-106 ini juga dalam rangka sosialisasi Gempur Rokok Ilegal. Diharapkan dengan sosialisasi ini masyarakat mengetahui arti penting penerimaan negara dan daerah dari sektor pajak dan cukai. Bahkan diharapkan masyarakat dapat memberikan informasi dan ikut memerangi keberadaan rokok ilegal.

Mas Pj menyerahkan hadiah paket umroh gratis kepada Rafa warga Kelurahan Pulorejo. (eko)

Baca Juga: Jalan Sehat Meriahkan HUT ke-80 RI di Desa Kaulon Sutojayan Blitar

Mas Pj menyampaikan pentingnya rokok legal, karena dengan membeli rokok yang legal termasuk membantu menambah penerimaan negara. "Jadi jangan sampai masyarakat Kota Mojokerto menjadi bagian dari peredaran rokok ilegal, baik itu mengkonsumsi maupun ikut memperjual belikan rokok tanpa cukai tersebut," pesannya.

Disesi pengundian hadiah mas Pj membacakan kupon yang berhadiah paket umroh gratis. Dan pemenang hadiah ini jatuh pada anak bernama Rafa dari Kelurahan Pulorejo Kecamatan Prajurit Kulon. Selain hadiah umroh juga ada 1 unit Sepeda Motor, 1 unit Sepeda Listrik, 3 Sepeda Gunung, 2 TV Led 32" dan puluhan hadiah doorprize lainnya.

Baca Juga: Jalan Sehat Desa Pelemwatu Gresik, Warga Tumpah Ruah Rayakan Sedekah Bumi dan HUT RI ke-80

Acara ini juga dimeriahkan dengan panggung hiburan dari grup musik Ambon Band dan sejumlah penyanyi dangdut. (eko)

Berita Terbaru