Pengelola Pantai Balekambang Bersama Mahasiswa UB Lakukan Penanaman Pohon dan Bersikan Sampah di Bibir Pantai

Reporter : Ahmad Syaifudin
pengelola pantai Balekambang gandeng mahasiswa Univerditas Brawijaya Malang bersih- bersih pantai dan aksi tanam pohon. (ist)

MALANG | B-news.id - PD Jasa Yasa bersama Kelompok Mahasiswa Universitas Brawijaya melakukan aksi penanaman pohon Mangrove bersama pengelola pantai Balekambang pada Minggu (24/08/2025).

Bertempat di Pantai Balekambang, acara tersebut merupakan bentuk kerja sama dari beberapa elemen, PD Jasa Yasa serta pengelola pantai Balekambang, Senin (25/08/2025)

Baca juga: Lagi, Polres Malang Bongkar Lokasi Judi Sabung Ayam di Sumberpucung

Tema yang diusung dalam kegiatan tersebut yaitu Pengembangan wisata pantai balilambangMelalui Program Penanaman 500 bibit Mangrove Sebagai bentuk Peningkatan Ekowisata pantai balikambang yang Berkelanjutan.

Kegiatan tersebut merupakan menjaga kelestarian alam Pantai balekambang point 15 yaitu Peduli Lingkungan Darat guna Mendukung program pemerintah terkait lingkungan hidup melalui kebijakan FOLU Net Sink 2030, meningkatkan wisata pantai Balekambang yang Lestari dan berkelanjutan serta menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan hidup melalui program District Care About The Enviroment.

Waka Unit Pengelola pantai Balekambang,, Sujono, menyampaikan rasa bangga atas kegiatan ini, karena kegiatan ini sangat baik guna mendukung pengembangan wisata alam pantai, sehingga harapan kedepannya kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan secara berkelanjutan, pohon-pohon yang sudah ditanam semoga tumbuh dengan baik, sehingga dapat dinikmati oleh masyarakat untuk mendukung pelestarian eko sistem wisata masyarakat sekitar secara khusus dan seluruh secara umum.

Baca juga: Gercep Polisi dan SAR Evakuasi Lansia Terbawa Arus di Pintu Air DAM Bululawang

Aksi tanam pohon. (ist)

"Aksi Penanaman pohon serta pembersihan sampah ini adalah salah satu langkah penting untuk memulihkan, menjaga, dan meningkatkan kondisi lingkungan alam agar tetap produktif dan berfungsi dengan baik, sebagai pengatur aliran air maupun sebagai pelindung lingkungan. Penanaman pohon juga dapat menambah nilai estetika sebagai dasar dari pengembangan wisata,"tuturnya

Baca juga: Ops Lilin Semeru 2025, Polres Malang Tingkatkan Patroli di 183 Destinasi Wisata

Selain berperan dalam sektor wisata, kegiatan penanaman pohon serta pembersihan sampah juga merupakan upaya mendukung langkah kementrian lingkungan hidup dan kehutanan Republik Indonesia yaitu Forestry and other land use (FOLU) Net Sink 2030 sebagai langkah mitigasi perubahan iklim, perbaikan kualitas lingkungan hidup, rehabilitasi lahan hutan serta upaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terkait program pembangunan lingkungan hidup dan kehutanan khususnya pada kegiatan penanaman pohon dan pemilahan sampah.

"Melalui strategi tersebut diharapkan pengunjung wisata supaya sadar bisa menjaga kelestarian alam sekitar dan menjaga eko wisata pantai balikambang," tegasnya. (*)

Editor : Zainul Arifin

Daerah
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru